Gajah Jantan Terlahir Di Taman Safari Indonesia

CISARUA- Seekor induk gajah Sumatera bernama Nila yang berusia 51 tahun, telah melahirkan
Seekor anak gajah berkelamin jantan dengan berat 96kg,tinggi badan mencapai 94cm sedangkan panjang badannya 98cm serta lingkar dadanya mencapai 103 cm.

Lokasi kelahiran di Lembaga Konservasi Ex-Situ Taman Safari Indonesia Cisarua-Bogor, tepatnya, hari Senin Tanggal 27 Februari 2012 Pukul 22.10 wib malam.

Kelahiran ini,merupakan yang ketiga kalinya dari hasil perkawinannya dengan Gajah Jantan yang bernama David yang berusia 8 tahun lebih muda dari sang betina.saat ini, anak gajah yang belum memiliki nama tersebut sedang dalam pengawasan Ketat team kesehatan hewan TSI, dibawah pengawasan drh.Ardyta

Menurut Direktur Taman Safari Indonesia, Drs.Jansen Manangsang,dalam jangka waktu dekat ini juga akan lahir anak gajah dari induk yang bernama Marsini, saat ini Marsinipun dalam pengawasan para Keeper maupun dokter hewan TSI.

"Kelahiran anak gajah dari induk yang bernama Nila berjalam normal dan dalam kondisi sehat,semenjak lahir anak gajah berkelamin jantan itu,sering menyusu setiap 30 menit pada induknya, dalam waktu dekatpun akan lahir anak gajah dari induk bernama Marsini. Saat ini Team dokter dan para keeper terus memantau perkembangan kehamilannya,serta sangat cemas menunggu kelahiran satwa bertubuh tambun itu."Jelas Jansen,saat ditemui dikantornya. (Rif)

Sumber by : BeritaBogor

Post a Comment

Mohon berkomentar yang tidak menyinggung SARA. Mari bangun komentar yang konstruktif

Lebih baru Lebih lama